Unjuk Rasa Mahasiswa Depan Kantor DPRD Sumut Jadi Sorotan Karena Spanduk-spanduk Dengan Tulisan Nyeleneh
Ratusan mahasiswa dari berbagai kelompok menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor DPRD Sumatra Utara (Sumut), Medan, pada Rabu (13/4/2022).
IDWS, Rabu, 13 April 2022 - Para mahasiswa itu berasal dari berbagai organisasi atau universitas seperti BEM Sumut, Cipayung Plus, mahasiswa UIN Sumut, hingga mahasiswa Panca Budi. Mereka mengatasnamakan diri Generasi Republik Indonesia Menggugat.
Akan tetapi yang menjadi sorotan utama bukanlah aksi unjuk rasa maupun tuntutan mereka, melainkan tulisan dari spanduk-spanduk yang mereka bawa karena terkesan nyeleneh melansir pantauan Tribunnews.com.
"Kukira gunung aja yang tinggi, rupanya BBM juga tinggi."
"Dipaksa sakit di negeri yang sakit."
"Kalau ada yang nyariin gua bilang aja Abang lagi aksi."
"Lemes besty aksi gak dikawani ayank."
"Lebih baik bercinta 3 ronde daripada 3 periode."
Para mahasiswa yang mengklaim tergabung dalam Generasi Republik Indonesia menggugat membawa spanduk-spanduk bertuliskan nyeleneh di depan kantor DPRD Sumut, Medan, hari Rabu (13/4/2022) ini. (Foto: Tribunnews.com/Tribun Medan/Goklas)
Berikut ini 13 poin tuntutan yang diserukan oleh para mahasiswa di depan kantor DPRD Sumut itu, mengutip Tribunnews.com:
- Evaluasi sistem pembangunan Ibu Kota Negara (IKN).
- Mewujudkan penyetaraan pendidikan di daerah tertinggal di Sumut.
- Menuntut pemerintah untuk menghapus PPN 1 %.
- Menolak upaya perubahan konstitusi tentang perpanjangan tiga periode presiden.
- Mengoptimalisasi serta pengawasan ketat terhadap kinerja BUMN.
- Menolak naiknya Pertamax.
- Menolak wacana naiknya pangan.
- Meminta kepada presiden Jokowi untuk membuktikan pernyataan tentang tidak adanya 3 periode dan penundaan pemilu.
- Menuntut pemerintah Jokowi atas melonjaknya hutang negara.
- Mengecam keputusan DPR yang ikut campur mengenai pencabutan SIP Terawan.
- Menuntut kepada Presiden Jokowi agar LBP mengundurkan diri dari Kabinet.
- Menuntut pemerintah untuk penyerataan infrastruktur Jalan di Sumut.
- Menolak wacana baiknya gas elpiji 3 Kg.
(Stefanus/IDWS)
Sumber: Tribunnews.com