Pegiat Media Sosial dan Dosen UI Ade Armando Babak Belur di Hajar Massa Dalam Aksi Demo 11 April 2022
Pegiat media sosial sekaligus Dosen Universitas Indonesia, Ade Armando, diketahui babak belur dihajar massa di kawasan Gedung DPR/MPR RI dalam unjuk rasa hari Senin (11/4/2022) ini. Bahkan celananya juga terlihat sudah dilucuti.
IDWS, Senin, 11 April 2022 - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan memastikan bahwa Dosen Universitas Indonesia memang benar dipukul oleh sejumlah massa aksi demonstrasi protes Joko Widodo. Polisi memastikan Ade mengalami luka cukup parah.
"Iya benar dia mengalami pemukulan tetapi bukan oleh petugas oleh massa aksi juga kita belum tahu motifnya apa, apa penyebab dia dipukuli. Lukanya cukup parah ya," kata Zulpan kepada wartawan, Senin (11/4), mengutip laporan CNNIndonesia.com.
Ade sebelumnya terlihat berada di depan Kompleks Gedung DPR/MPR saat mahasiswa menggelar demonstrasi pada hari ini, Senin (11/4).
Melansir laporan CNNIndonesia.com, ketua Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS) itu mengaku tak berniat ikut dalam aksi unjuk rasa bersama mahasiswa. Namun, ia mendukung aspirasi BEM SI yang menolak wacana penundaan pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan presiden.
"Saya tidak ikut demo. Saya mantau dan ingin mengatakan saya mendukung," kata Ade kepada wartawan di lokasi, Senin (11/4) siang.
Ade Armando (tengah kaos hitam) babak belur usai dihajar massa dalam aksi demo hari Senin (11/4/2022) ini di kawasan Gedung DPR/MPR RI. (Foto: CNNIndonesia.com/Arsip AKBP Setyo Wakapolres Jakarta Selatan).
Sempat cekcok dengan emak-emak
Menurut laporan detikcom pada Senin (11/4/2022), Ade Armando sempat terlibat cekcok dengan sekelompok emak-emak yang mengikuti aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR Ri hari ini.
Sebuah video beredar di internet dan media sosial yang memperlihatkan Ade Armando yang mengenakan baju hitam terlibat cekcok dengan kelompok emak-emak yang meneriakinya serta menunjukinya.
Terdengar dari video yang beredar itu Ade Armando diteriaki 'buzzer'. Tak hanya itu, dia juga disebut pengkhianat oleh sejumlah orang.
"Buzzer, buzzer, bulan puasa, munafik, pengkhianat, penjilat," teriak wanita seperti dalam video.
Ade Armando lalu sempat menjawab emak-emak yang meneriakinya itu.
"Apa kamu?" jawab Ade Armando.
Kemudian, terdengar massa lain menimpali Ade Armando lagi. Dia diminta sadar oleh massa.
"Sadar kamu, sadar, sadar bulan puasa," timpal massa lain.
(stefanus/IDWS)
Sumber: CNNIndonesia.com, detikcom